Hutan Pinus Pengger – adalah hutan yang ditumbuhi oleh pohon-pohon pinus. Pohon pinus merupakan pohon yang tumbuh di daerah beriklim sedang hingga dingin dengan musim dingin yang panjang.
Pohon-pohon ini dapat tumbuh dengan baik di tanah yang kurang subur dan memiliki daya tahan yang baik terhadap cuaca buruk.
Hutan pinus sering ditanam di daerah yang memiliki iklim yang cocok untuk pertumbuhan pohon pinus, seperti daerah pegunungan atau dataran tinggi.
Hutan pinus merupakan salah satu jenis hutan yang dapat ditemukan di berbagai belahan dunia. Pohon-pohon pinus yang tumbuh di hutan ini merupakan sumber kayu yang sangat penting bagi manusia.
Selain itu, hutan pinus juga memiliki beberapa manfaat lain bagi keberlangsungan hidup manusia dan ekosistem di sekitarnya.
Di beberapa negara, hutan pinus juga dapat difungsikan sebagai tempat wisata alam yang indah. Orang-orang dapat berjalan-jalan di antara pohon-pohon pinus yang tinggi dan sejuk, atau bahkan berkemah di tengah hutan.
Namun, hutan pinus juga memiliki beberapa tantangan yang harus dihadapi. Salah satunya adalah ancaman perusakan hutan akibat kegiatan manusia, seperti penebangan kayu secara tidak terkontrol atau pertambangan.
Hal ini dapat merusak ekosistem hutan dan mengurangi manfaat yang bisa diperoleh dari hutan tersebut.
Untuk menjaga keberlangsungan hidup hutan pinus, diperlukan upaya-upaya pemeliharaan yang tepat. Hal ini bisa meliputi replanting pohon pinus setelah penebangan kayu, atau pengelolaan hutan secara terpadu yang mempertimbangkan kebutuhan manusia dan kelestarian alam.
Di Indonesia pun banyak ditumbuhi oleh pohon pinus salah satunya yaitu Hutan Pinus Pengger Sendangsari. Tempat ini menyajikan panorama hutan pinus yang masih alami dan asri.
Pilihan Editor :
Area perbukitan yang menjadi salah satu destinasi wisata malam dan banyak menarik minat kalangan muda-mudi. Pada saat menjelang sore hari lokasi ini sudah penuh pengunjung yang ingin menikmati sunset.
Tidak kalah menarik pada saat malam hari, bentang alam jogja akan terpancar melalui gemerlap lampu-lampu kota.
Selanjutnya kerlap-kerlip lampu kota akan tampak dari ketinggian bak langit penuh bintang. Pemandangan yang mempesona ini membuat pengunjung betah selama berada di sini.
Ada beberapa hutan pinus yang terdapat di Jogjakarta seperti hutan pinus mangunan dan hutan pinus asri yang sudah lebih dulu populer sebagai lokasi wisata yang instagrammable.
Namun masih terdapat hutan pinus lain yaitu Hutan Pinus Pengger Bantul yang memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri.
Awalnya, daerah ini hanyalah merupakan kawasan hutan yang tumbuh banyak sekali pepohonan pinus. Letaknya memang berada di tebing dan perbukitan dengan pemandangan alam di sekitarnya.
Setelah terdapat perbaikan infrastruktur seperti jalan, kawasan ini mulai ramai dijadikan lokasi lalu lintas untuk sekedar melihat-lihat pemandangan di sekitar perbukitan.
Berkat kreativitas pihak-pihak terkait, lokasi hutan pinus pada kawasan ini disulap menjadi hutan asri yang bisa dikunjungi dengan fasilitas yang mendukung. Akhir terdapat beberapa obyek wisata hutan pinus yang menjadi spot gardu pandang pemandangan Jogja dari ketinggian.
Selain itu, berdiri pula spot-spot yang dibuat menyerupai monumen yang bisa dinaiki sehingga menjadi spot gardu pandang yang berbentuk unik. Beberapa spot yang terdapat di Hutan Pinus Pengger Bantul berbentuk seperti tangan, sangkar burung dan gapura.
Foto-foto para pengunjung Hutan Pinus Pengger Bantul ini akhirnya banyak menghiasi media sosial salah satunya Instagram. Hal ini membuat para netizen penasaran dan beramai-ramai mengunjungi lokasi obyek wisata yang satu ini.
Lokasi Pinus Pengger
Berada di Dusun Sendangsari, Desa Terong, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, lokasinya bisa dijangkau dengan mudah. Cocok untuk kendaraan pribadi maupun umum.
Jika ditempuh dari kawasan Yogyakarta, jaraknya sekitar 25 km. Dari sana Anda bisa menghabiskan waktu selama 45 menit jika jalanannya lancar.
Lebih mudah kalau Anda memulainya dari jalan Wonosari. Seterusnya Anda bisa serahkan semuanya pada aplikasi navigasi.
Untuk jalanan saat masuk ke tempat wisatanya, diharapkan Anda hati-hati. Apalagi saat musim hujan. Sebab tanah di kawasan Pinus Pengger lumayan licin.
Rute Menuju Lokasi
Rute menuju Hutan Pinus Pengger jika berangkat dari pusat kota Jogja, akan menempuh jarak sekitar 24 km dengan estimasi waktu sekitar 1 jam perjalanan. Jalurnya sudah baik, dan dapat dilalui kendaraan roda dua hingga bus sekalipun.
Dengan mengarahkan kendaraan menuju Wonosari hingga tiba di Bukit Bintang. Ketika sampai di perempatan Koramil Pathuk ambil arah menuju Dlingo. Tetaplah berada di jalur tersebut hingga tiba di Hutan Pinus Pengger.
Harga Tiket Masuk Hutan Pinus Pengger
Cukup dengan uang 2.500, kalian sudah bisa menikmati keindahan Pinus Pengger. Untuk menikmati spotnya sendiri, kita boleh membayar boleh juga gratis.
Maksudnya terserah dengan kita. Jadi seperti amal atau sedekah. Boleh membayar seikhlasnya, boleh juga gratis. Nantinya uang tersebut akan dibuat untuk makin menyempurnakan wisata tersebut.
Harga parkirnya sendiri berbeda-beda tiap jenis kendaraan. Untuk sepeda motor, cukup dengan 2.000, untuk mobil 5.000 dan kendaraan bus harga parkirnya 20.000.
Fasilitas Yang Disediakan
Selain memiliki keindahan alam yang memukau, tempat wisata hutan pinus jogja ini juga lengkap dengan fasilitas yang sangat memadai. Fasilitas pada wisata ini dibuat secara lengkap guna untuk menambah kenyamanan para wisatawan ketika berkunjung. Berikut fasilitas yang tersedia
- Tempat Ibadah
- Food Court
- Area Parkir Yang Luas
- Area Camping Yang Unik
- Ayunan
- Jalur Tracking
- Gazebo
- Toilet Yang Memadai
Selain itu, masih ada lagi fasilitas yang menjadikan tempat wisata ini cukup instagrammable, yaitu dengan adanya beberapa spot foto.
Spot foto di bukit pengger jogja atau hutan pinus pengger jogja ini bertujuan untuk mengakomodasi aktivitas-aktivitas para pengunjung untuk bersosial media.
Salah satu spot foto atau selfie yang cukup digemari oleh para pengunjung adalah spot tangan raksasa yang sudah banyak di posting di media sosial seperti Instagram.
Jam Operasional Hutan Pengger Jogja Hutan Pinus
Seperti yang sudah kita ketahui sebelumnya bahwa bukit pengger jogja ini buka sampai malam hari. Jam oprasional pada wisata ini adalah mulai dari pukul 06.00 WIB sampai pukul 00.00 WIB.
Jadi, kita bisa berkunjung ke tempat wisata hits hutan pinus jogja ini pada saat pagi, siang, sore maupun malam hari.
Tips Berkunjung ke Hutan Pinus
- Pastikan badan dalam keaadan fit agar bisa selamat sampai tujuan
- Pastikan juga kendaraan yang kamu gunakan itu kondisinya prima karena jalur menuju tempat wisata ini banyak tanjakannya
- Disarankan untuk tidak menggunakan alas kaki tinggi (High Heels). Gunakanlah alas kaki yang datar seperti sneakers atau sepatu sport
- Penuhilah dahulu baterai pada Smarthone dan kamera kamu, karena nanti akan ada beragam spot-spot foto yang sangat menarik
Sekian info yang dapat diberikan mengenai salah satu spot wisata dengan hutan pinus yang berbaris indah di dataran Jogja ini.
[…] Hutan Pinus Pengger : Dataran Dengan Pemandangan Indahnya […]