Tempat Durian di Bogor : Warso Farm – Bagi kalian para pecinta durian harus mencoba sensasi makan durian di salah satu tempat durian di Bogor tepatnya di Warso Farm. Disini kamu akan ditawarkan sensasi makan durian yang langsung kamu petik sendiri dari pohonnya.
Selain itu, pemandangan yang ditawarkan Warso Farm juga tak kalah menarik. Kamu bisa piknik ditemani durian yang sudah kamu petik sendiri sambil menikmati pemandangan pegunungan. Asyik sekali!
Sejarah Warso Farm
Nama kebun durian Warso Farm pasti sudah tidak asing lagi di kalangan penggemar durian. Tempat durian di Bogor ini wajib dikunjungi oleh pecinta durian.
Berdirinya agrowisata dimulai dari mendiang Soewarso Pawaka, mantan kolonel TNI Angkatan Darat sekaligus pengusaha yang sejak dulu hobi makan durian dan memutuskan mendirikan tempat durian di Bogor bernama Warso Farm. Warso Farm kini telah beroperasi sejak 25 tahun lalu.
Terletak di wilayah Cijeruk, Bogor, kebun durian Warso Farm berada di lahan seluas 23 hektar. Dengan 1.500 pohon durian yang terdiri dari 15 varietas durian lokal maupun lokal unggulan.
Baca Artikel :
- Alun-Alun Kota Bogor : Tempat Asyik Untuk Nongkrong
- Sumeragi Bogor : Kuliner Konsep All You Can Eat di Bogor
- Sindang Reret Bandung | Harga dan Ulasan Terbaru 2022
Sesuai dengan namanya sebagai Agrowisata, pengunjung bisa bebas menikmati pemandangan rimbun ribuan pohon durian di tempat durian di Bogor ini, sambil menikmati aneka durian segar yang dipanen langsung dari kebun.
Panen durian pertama terjadi di tahun 1995. Setelah itu, kebun durian ini mulai dikenal oleh umum, kemudian perlahan-lahan semakin berkembang, ditambahkan fasilitasnya seperti restoran, tempat makan durian, bale-bale, hingga taman untuk para pengunjung.
Berbeda dengan tempat wisata lainnya yang mematok harga tertentu untuk tiket masuk. Di Warso Farm semua orang bebas masuk ke wilayah kebun durian, dan menikmati pemandangan di sana.
Tujuan ini memang digagas oleh Pak Warso yang wafat di tahun 2014 lalu. Pak Warso ingin meninggalkan warisan sekaligus sedekah oksigen, melalui kebun duriannya ini Tempat Durian di Bogor.
Di Warso Farm ini, ada lebih dari 1.500 pohon durian yang ada di lahan 15 hektar. Sementara Pak Warso juga punya kebun buah naga yang berada di lahan seluas 8 hektar.
Untuk varietas durian, terhitung ada 15 jenis durian mulai dari durian Cane, Monthong, Petruk, Simas, hingga durian Matahari semuanya ada di Warso Farm.
Namun, semenjak Pandemi terjadi penurunan yang tajam dalam hal pengunjung, yakni yang biasanya bisa mencapai 300 orang per hari kini hanya menjadi 25 – 50 orang per hari.
Imbasnya tentu saja pendapatan yang menurun. Namun demikian, Putra Sulung Pak Warso yang saat ini menjadi suksesor ayahnya tetap mengarahkan para pengurus kebun untuk tetap memelihara kebun semaksimal mungkin.
Karena tujuan awal kebun ini menurut mendiang pak Warso adalah untuk tempat edukasi dan sedekah alam, maka kita jaga semangat itu sampai sekarang, walau margin keuntungan tipis atau bahkan rugi, pemeliharaan tempat tetap prioritas utama.
Pemilik Warso Farm
Sesuai dengan Namanya, agrowista kebun durian ini merupakan sebuah lahan perkebun durian seluas 22 hektare. Kebun durian ini di dirikan pada 1 april 2004 oleh mendiang Soewarso Pawaka.
Fasilitas Warso Farm Tempat Durian di Bogor
Tak hanya sebatas memetik dan memakan buah durian di kebun. Warso Farm memiliki berbagai fasilitas menarik yang bisa dinikmati bersama, meliputi berikut ini.
1. Kebun Buah Durian
Mampu memanjakan mata, para wisatawan akan dipamerkan dengan buah durian yang bergelantungan di pohon.
Ada berbagai jenis durian unggulan dengan daging buah yang nikmat, meliputi:
1. Durian montong
2. Durian lay
3. Durian petruk
4. Durian sunan
5. Durian mas dan tembaga
Waktu yang tepat untuk mengunjungi tempat ini yakni ketika musim durian di Warso Farm. Musim panen durian adalah sekitar bulan Desember – Mei.
Puncaknya, pengunjung Warso Farm bisa merasakan kenikmatan daging durian saat musim panen Januari – Maret.
2. Di Tempat Durian di Bogor Dapat Memetik Durian Secara langsung
Karena memang terbuka untuk umum, pengunjung bisa mencium aroma durian yang menyengat langsung dari kebunnya.
Wisatawan yang datang diperbolehkan untuk memilih buah durian yang diminati dan dapat langsung dinikmati di sana.
Meski begitu, durian yang matang sempurna mengandung gula cukup tinggi. Jadi, tetap perhatikan porsi makan dan jangan berlebihan.
3. Harga Buah Durian Sangat Terjangkau
Inilah yang menjadi salah satu alasan banyak orang menyukai wisata Warso Farm Bogor.
Selain kalori durian cukup banyak, harga dari buah ini jadi kabar bahagia untuk pecinta durian.
Harga durian di tempat durian ini, untuk satu buah durian montong dibanderol mulai dari Rp30 ribuan saja per kilonya. Sementara untuk durian lokal dihargai senilai Rp35 ribu per buahnya.
Harga tersebut tentu sangat jauh jika dibandingkan dengan yang dijual di supermarket atau kota tertentu.
Hal ini lantaran buah durian yang langsung dipetik dari kebun dan bisa langsung disantap saat itu juga.
4. Piknik Hasil Panen Durian
Sambil menikmati keindahan perkebunan buah Tempat Durian di Bogor, pengunjung bisa bersantai bak berpiknik di tengah hamparan kebun.
Anda bisa membawa peralatan piknik dan alat makan untuk menyantap langsung buah durian yang telah panen.
Ketika musim durian sekitar bulan Maret, tempat ini ramai dipadati pengunjung untuk berpiknik.
Sebagai pelengkap, disediakan juga meja dan kursi kayu di sekitar kebun bagi yang ingin sambil makan bersama keluarga.
Angin sepoi-sepoi di sekitar kebun menambah kelezatan ketika menyantap durian, lho!
5. Ada Pohon Buah Lain Selain Durian
Selain durian, di sekitaran kebun juga ditanami berbagai jenis pohon buah lain yang tak kalah unik.
Di Warso Farm Bogor Tempat Durian di Bogor, terdapat pohon buah jenis lain seperti buah naga, nangka, dan jambu monyet.
Ketika sedang musim panen, buah-buah tersebut pun bisa disantap untuk pengunjung yang datang.
Ditambah pemandangan area persawahan di sekitar kebun membuat para wisatawan betah berlama-lama di tempat ini.
6. Keindahan Pemandangan Gunung Salak
Jangan sampai melewati keindahan gunung salak dari kebun Warso Farm Tempat Durian di Bogor ketika menyantap durian.
Di sekitar kebun dan persawahan ada di satu sisi pemandangan bisa langsung melihat gunung salak.
Gunung salak adalah salah satu gunung berapi aktif di pulau Jawa. Namun, ini tak lagi aktif seperti sedia kala. Erupsi terakhir gunung salak sekitar tahun 1938.
Meski dari tampak kejauhan, pengunjung bisa melihat keindahan gunung salak tanpa harus ke dataran tinggi.
7. Area Taman Bermain Anak di Dekat Tempat Durian
Tak perlu khawatir, di tempat ini anak-anak bisa sambil bermain di sekitar perkebunan buah.
Terdapat tempat permainan anak-anak yang terdiri dari perosotan, jungkat-jungkit, serta ayunan warna-warni.
Jika Si Kecil bosan dengan area perkebunan, mereka bisa bermain di tempat ini dengan aman dan nyaman.
Cuaca yang sejuk dengan rimbunnya pepohonan membuat Si Kecil akan betah di kebun sampai puas.
Kebun Durian Warso Farm
Tempat durian di Bogor ini memiliki suasana yang sejuk dan nyaman tentunya akan membuat para pengunjung betah untuk berlama-lama.
Terdapat juga aliran sungai yang berderai yang membuat tempat ini menjadi lebih asri . Di sini para pengunjung dapat melihat dan memetik langsung buah durian dari pohon (namun tidak semua durian bisa dipetik).
Tidak hanya itu para pengunjung bisa menikmati durian yang sudah di petik yang terdapat di kasir dengan dua jenis durian yaitu lokal seharga Rp.60.000/kg dan durian luar seharga Rp.70.000/kg.
Di tempat ini tentu nya bisa menjadi sarana liburan keluarga saat diahkir pekan,selain pohon durian di sini juga terdapat restaurant yang menyajikan makanan khas sunda,dan cemilan lainnya ada juga pancake durian dan sop durian yang menjadi makanan favorit para pengunjung.
Diarea ini juga sudah tersedia fasilitas bermain untuk anak-anak,toilet, dan musholla.
Tempat ini tidak jauh dari pusat kota bogor. Kalau tidak macet, sekitar 30 menit juga sudah sampai. Jika ingin menikmati durian, sebelum datang harus menelepon dahulu apakah sedang musim durian atau tidak.
Di area depan terhampar lahan parkir dan gazebo besar tempatnya kita memilih dan menikmati durian. Harga yang ditawarkan pada saat datang sekitar 50k/kg dan dengan harga tersebut diberikan garansi duriannya manis dan legit. Jika ada rusak bisa tukar.
Anda bisa juga membeli durian Tempat Durian di Bogor dari luar area kebun dengan harga lebih murah, dan penjual lebih ramah. Hanya saja tidak ada garansi.
Terdapat permainan anak-anak dan beberapa spot untuk berfoto. Tidak ketinggalan icon terpopuler kebun warso ini adalah Buah durian dan buah naga besar dapat dijadikan latar berfoto.
Selain menikmati duriannya, kita dapat berjalan ke kebun untuk melihat-lihat. Bagi yang suka piknik, jangan lupa membawa tikar, dan makanan untuk berpiknik dibawah rindangnya pohon-pohon yang ada di kebun warso.
Menu Warso Farm Tempat Durian di Bogor
Durian yang sudah di petik yang terdapat Tempat Durian di Bogor di kasir :
Dengan dua jenis durian yaitu lokal seharga Rp.60.000/kg dan durian luar seharga Rp.70.000/kg.
Durian yang harus memetik sendiri Tempat Durian di Bogor dan langsung dimakan :
Dengan dua jenis durian yaitu lokal seharga Rp.30.000/kg dan durian luar seharga Rp.35.000/kg.
Harga Durian di Warso Farm 2022
Warso Farm Bogor, Tempat Durian di Bogor ramai dipadati pengunjung ketika di akhir pekan atau saat musim liburan.
Waktu operasional objek wisata ini yakni dari 7 pagi sampai 7 malam. Semakin siang, tentunya pengunjung akan semakin ramai.
Berkaitan dengan harga tiket, berikut rincian biaya yang dikeluarkan untuk pergi ke Warso Farm:
Biaya tiket masuk: gratis
Parkir mobil: Rp5.000
Parkir motor: Rp3.000
Buah durian: Rp35.000 – Rp100.000
Biasanya, jenis buah durian unggulan akan cepat habis dan diborong pengunjung ketika sedang musim liburan.
Jadi, jangan sampai kalah cepat untuk berwisata dan menikmati lezatnya buah durian di Warso Farm Tempat Durian di Bogor.
Peta Lokasi Warso Farm Bogor
No telp Durian Warso Bogor Tempat Durian di Bogor
Untuk menghubungi pihak Warso Farm Tempat Durian di Bogor, kamu bisa menghubungi nomor telpon dibawah ini :