[ad_1]
Untuk kalangan anak milenial atau yang dikenal dengan istilah anak zaman now pastinya kopi sudah menjadi sesuatu yang wajib banget ada untuk jadi teman nongkrong. Benar ngga? Ya, terbukti dari coffee shop di Bandung yang selalu ada di setiap tikungan kota Bandung.
Tempat ngopi yang bermunculan di Bandung ini beragam tipenya dimulai dari tempat ngopi yang fancy sampai tempat ngopi kecil unik tapi instagramable. Dan sepertinya di kebanyakan tempat ngopi, es kopi susu menjadi menu favorit bagi setiap pengunjung di tempat ngopi manapun. Setuju ngga?
Mungkin ketika kamu baca judulnya muncul pertanyaan, “memangnya hanya ada 15 es kopi susu kekinian yang enak di Bandung?” Jawabannya tentu saja ngga, es kopi susu kekinian yang ada di Bandung sebenarnya ada banyak banget, mungkin sepertinya setiap minggu selalu muncul tempat ngopi baru di Bandung.
Nah, untuk kamu yang suka es kopi susu, Keluyuran udah merangkum beberapa es kopi susu kekinian di Bandung yang bisa jadi pilihan kamu nih! Simak info selengkapnya berikut ini yuk!
Baca juga: 20 Cafe di Bandung yang Lagi Hits dan Happening di 2022
1. Little Contrast
- Alamat: Jl. Gempol No. D-16, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Bandung, Jawa Barat 401115
- Jam buka: 06.00-20.00
- No. Telp: 085624756553
Salah satu eskopi susu yang hits di Bandung yaitu Little Contrast. Tempat ngopi satu ini cocok dan enak banget untuk dikunjungi sama kamu yang suka ngopi pagi.
Selain di Jl. Gempol, Little Contrast ada juga di Jl. Nanas No.11 dan Jl. Braga No. 88 Bandung. Es kopi yang mesti dicobain kalau mampir kesini ya apalagi kalau bukan es kopi susu little contrast-nya.
Es kopi susu little contract ini terbuat dari espresso, susu dingin dan homemade butterscotch syrup, mungkin karena homemade syrup inilah yang bikin rasanya lebih spesial dari tempat lain.
Namun, selain itu masih ada beberapa signature coffee lain yang unik dan menarik banget untuk dicoba seperti es kopi susu cinnamon, es kopi susu earl grey, es kopi bergamote & apple, es kopi hazel &lemon, hot apple pie latte dan honey latte. Harganya mulai dari Rp21.000-Rp28.000an saja.
2. Yumaju 2.0
- Alamat: Jl. Menado, Merdeka, Bandung, Jawa Barat 40113 (Lapangan Tenis Indoor Siliwangi)
- Jam buka: 07.00-22.00
- No. Telp: 08999926999
Yumaju Coffee memiliki 3 café di Bandung lho, yang pertama ada di Jl, Maulana Yusuf No.10, Jl. Menado, Jl. Buah Batu No. 140 Bandung. Tempat ngopi ini buka dari pagi sehingga kamu bisa menikmati kopi pagi sebelum kerja atau mungkin sekedar di take away saja.
Nah, salah satu pilihan es kopi yang wajib dicoba di sini untuk take away atau dine in ada yang namanya Saferunner. Es kopi ini disajikan dalam bentuk botolan, dan tersedia 2 rasa yaitu latte dan cappuccino. Harganya juga cukup terjangkau, Rp25.000 per botol.
Tapi selain aneka jenis minuman kopi yang enak-enak, di sini ada juga minuman non kopi yang menarik untuk dicoba yaitu minuman fermentasi atau Yumaju Fermented Water. Rasanya sangat unik tapi menyegarkan juga. Oh iya, di sini juga ada coconut water lho dan harga hanya Rp15.000 per botol.
3. Bagi Kopi Signature
- Alamat: Jl. Lemahneundeut Kamboti Sariater No.7, Sukawarna, Kec. Sukajadi, Bandung (Taman belakang Hotel)
- Jam buka: 08.00-23.00
- No. Telp: 081324835393
Es kopi dari Bagi Kopi bisa kamu temukan di beberapa tempat di Bandung lho! Tempat ngopi satu ini sudah tersebar cukup banyak di Bandung yaitu ada di Lengkong, Surya Sumantri, Cigadung, Naripan, Sulanjana, Dago, Ujung berung, Antapani, Soreang, Gede Bage. Banyak juga yah?
Beberapa kopi signature di Bagi Kopi ini diberi nama yang cukup unik, seperti Bagi Akal Sehat, Bagi Blangkon, Bagi Kepastian, Bagi Ingatan, Bagi Kekayaan, Bagi Cincau Latte, Bagi Pandan Latte. Yang membedakan dari semua adalah dari penggunaan gulanya. Ada yang diberi gula putih, gula jawa organtik, salted caramel, dan flavour lainnya.
Harga minuman di sini bisa dikatakan cukup murah, alias sangat terjangkau. Es kopi di sini harganya mulai dari Rp13.000-Rp25.000 saja.
4. De.U Coffee
- Alamat: Jl. Dipatiukur No. 23, Lebakgede, Kec. Coblong, Bandung, 40132
- Jam buka: 07.00-23.00
- No. Telp: 085943053981
Lagi nyari es kopi susu yang hits di Bandung? De.U Coffee jawabannya. Berada di Jl. Dipatiukur Bandung dimana ini adalah daerahnya anak kuliahan, De.U Coffee selalu ramai pengunjung.
Tapi bukan hanya karena lokasinya saja yang bikin tempat ngopi ini ramai, es kopi di sini memang seenak itu! Ditambah lagi tempatnya pun nyaman dan instagramable untuk dijadikan tempat nongkrong.
Kalau mau mencicipi es kopi susu di sini sudah pasti jangan lewatkan Kopi Susu Deu-nya ya! Tapi untuk kamu yang suka dan berani mencicipi rasa baru dan unik, di sini ada es kopi susu strawberry. Harga minuman di sini mulai dari Rp26.000-Rp35.000 saja, jangan lupa juga untuk pesan makanan atau camilannya ya karena rasanya enak-enak lho!
5. Dr. Ells Coffee Roaster
- Alamat: Jl. Otto Iskandar Dinata No. 94a, Kb. Jeruk, Kec. Andir, Bandung 40181
- Jam buka: 08.00-21.00
- No. Telp: 082153570961
Hal pertama yang bikin tempat ngopi satu ini menarik adalah nama dari setiap minumannya. Mengusung konsep klinik, Dr. Ells Coffee Roaster menggunakan kopi 100% Arabica. Yang mesti dicoba jika kamu pertama kali coba es kopi di sini adalah es kopi susu Obat Jiwa-nya.
Lebih uniknya lagi adalah kemasan es kopi dari Dr Ells Coffee Roaster ini bukan hanya cup plastic biasa tapi kamu bisa juga pesan es kopi di kemasan kaleng. Yang pastinya, kemasan kaleng ini berisi lebih banyak ya daripada yang cup.
Penasaran ada apa saja di sini? Selain Obat Jiwa, Dr Ell Coffee Roastery punya Obat Cenghar, Obat Gancang, Obat Genit, Obat Manja, Obat Punten, Obat Jiwa Raga, Obat Julid. Kalau penasaran itu tuh kayak gimana, langsung saja ya melipir ke tempat ngopi ini.
6. Masagi Koffee
- Alamat: Jl. Gunung Kareumbi No. 1-B, Ciumbuleuit, Kec.Cidadap, Bandung, 40141
- Jam buka: 07.00-21.00
Masagi Koffee adalah salah satu tempat yang wajib didatangi kalau kamu ngaku pencinta kopi, pasalnya di sini menyajikan es kopi dengan kualitas nggak kaleng-kaleng. Ditambah juga dengan tempatnya yang adem karena dikelilingi pepohonan, dijamin bikin kita sebagai pengunjung betah banget.
[ad_2]
Source link