The Illusion Bogor : Iconic Place yang Wajib Dikunjungi

The Illusion Bogor – The Illusion Bogor merupakan objek wisata terbaru dan terbesar di Bogor yang mengusung konsep unik dan fresh. Wisata fotografi ini didesain menjadi sebuah mini indoor studio dengan menampilkan sekitar 55 spot foto.

Tak tanggung-tanggung, ke-55 spot foto tersebut merupakan kombinasi konsep trick eye foto, 3D-art, upside down dan trick art.  Berlokasi di The Jungle Waterpark Bogor, tempat ini adalah alternatif wisata unik bagi pecinta selfie.

Bogor rupanya tak hanya menawarkan wisata alam saja. Kini, kota hujan ini pun merambah wisata khusus foto. Salah satunya The Illusion Bogor, tempat yang memberikan alternatif wisata baru bagi para pelancong.

Destinasi wisata foto dengan 3D trick-art, trick-eye, dan upside down ini begitu unik. Tak heran jika The Illusion Bogor ini selalu padat pengunjung.

The Illusion menyuguhkan spot-spot foto unik dengan sentuhan ilusi dari lukisan-lukisan 3D dan properti serba terbalik untuk foto ala film Upside Down.

Kamu bisa mendapatkan harga yang lebih murah dengan memesan tiket masuk di situs booking.

the illusion bogor
The Illusion (sumber: instagram @theillusion)

Alamat dan Rute

Museum The Illusion Bogor berada di jalan Tirta Nirwana Raya nomor 119, Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor dan kode pos 16135.

Lokasi wisata masih jadi satu bersama kawasan The Jungle Mall. Jika sobat pernah menginap di villa naga Jonggol Bogor, itu loh resort alam yang memiliki kolam renang dengan lanskap panorama area perkebunan asri.

Jarak dari villa naga Jonggol ke lokasi wisata kurang lebih 76 kilometer atau memerlukan waktu tempuh 2 jam perjalanan. Berikut navigasi berupa peta, mungkin bisa membantu sobat dalam menemukan lokasi wisata.

Jam Buka

Untuk operasional destinasi wisata The Illusion Bogor sendiri buka setiap hari mulai dari jam 07.00 WIB dan tutup pukul 17.00 WIB ketika weekday dan 19.00 WIB ketika weekend.

Jadi anda bisa explore spot wisata yang ada di The Illusion Bogor sepuas hati dan dapatkan liburan impian anda yang tak terlupakan.

Wisata selfie di Bogor ini buka setiap hari dari Senin hingga Minggu dengan rincian jam buka sebagai berikut.

Hari Biasa (Weekday) Pukul 09.00 – 17.00 WIB
Hari Libur dan Akhir Pekan (Weekend) Pukul 09.00 – 19.00 WIB

Perlu diantisipasi jika jam buka wisata ini bisa saja mundur 15 menit hingga 30 menit karena untuk keperluan teknis instalasi. Saat weekend, kawasan ini akan sangat ramai pengunjung dari pukul 12.00 hingga 16.00.

So, sebaiknya datang saat weekday atau bukan di jam sibuk seperti di atas. Dengan begitu, kamu bisa lebih leluasa berfoto di semua instalasi fotonya.

Harga Tiket Masuk The Illusion

Bagi sobat datawisata The Illusion Bogor ingin mencoba dan seru-seruan berswafoto di sini maka silahkan persiapkan tiket masuk wisata relatif mahal, yakni hari biasa tiap pengunjung dikenakan ongkos masuk sebesar Rp60.000 dan akhir pekan dikenakan tiket sebesar Rp70.000 per orang.

Dengar-dengar ada tiket khusus pelajar atau mahasiswa yakni sebesar Rp. 35.000. Harga tiket masuk diatas dapat sewaktu-waktu berubah menurut kebijakan pihak pengelola wisata.

Spot Foto The Illusion Bogor

Obyek wisata The Illusion Bogor menyajikan spot selfie rekomended yang bisa anda explore untuk berburu foto instagramable seperti:

  1. Arena Giant and Draw yang mengusung konsep spot foto bersama raksasa yang mengagumkan.
  2. The Best Trick Art and 3D sajian spot foto dengan seni tiga dimensi yang akan mengelabui siapa saja.
  3. Efek Illusi Cermin menyajikan spot selfie terbaik dengan sajian gambar ganda mempesona.
  4. Trick Eye, spot foto tipuan mata yang akan mengelabui siapa saja.
  5. Upside Down World, spot foto dengan konsep terbalik.
  6. Nikmati sajian spot foto yang ada di The Illusion Bogor bersama keluarga dengan konsep beragam didalamnya.

1. Upside Down World

Tidak hanya menyediakan tipuan 3D, The Illusion Bogor pun menyediakan arena dunia terbalik. Sebagaimana ruangan pada umumnya, sebuah ruangan ditata dengan rapi.

Namun bedanya, semua perabotan disulap terbalik hingga menghadirkan efek yang sangat unik.

Ada instalasi kamar pelaut, dapur, ruang tengah, hingga toilet. Di sini, pengunjung dapat bebas berekspresi dan berimajinasi agar foto makin meyakinkan.

Hasilnya ajaib! Pengaturan instalasi The di sini membuat pengunjung seakan berada di dunia terbalik.

The Illusion Bogor mantab
Upside Down World

2. 3D Trick-Art

The Illusion Bogor menawarkan karya lukisan 3D yang seolah nyata. Di dalamnya, pengunjung dapat menikmati keunikan setiap lukisan.

Bahkan lebih jauh, lukisan tersebut bisa dijadikan latar atau objek foto. Jangan lupa perhatikan sudut foto yang pas dan sediakan banyak memori kamera ya!

Baca Juga: The Harvest Cakes Padjajaran West Java Iconic Food

Baca Juga: Chocomory Oleh-Oleh HITS Kekinian

3. Giant & Dwarf Arena

Pernah melihat raksasa? Di The Illusion Bogor, pengujung dapat melihatnya, setidaknya dengan efek-efek tertentu.

Giant & Dwarf Arena menghasilkan foto ilusi yang membuat pengunjung seperti raksasa. Di beberapa titik, pengunjung malah dibuat seperti kerdil.

Ada sejumlah instalasi yang mendukung Giant & Dwarf Arena.

Misalnya, instalasi botol jin yang seakan mengerdilkan pengunjung yang berfoto di dalamnya. Ada pula dinding yang menjadikan pengunjung seakan seperti raksasa.

Foto kerdil dan raksasa ini akan semakin seru bersama kawan!

The Illusion Samurai place
Samurai The Illusion

4. Ilusi Cermin

Mau tahu apa lagi yang seru? Pengunjung dapat mendatangi instalasi dengan ilusi cermin. Misalnya, di salah satu instalasi, ruangan didekorasi seperti toilet.

Dalam instalasi tersebut, pengunjung bergaya seakan tengah mencuci tangan di wastafel. Namun, yang unik, tak ada bayangan dalam cermin!

Pengunjung pun dapat berfoto seru di instalasi ini bersama pasangan. Sehingga posisi berhadapan langsung dengan pasangan seakan menghasilkan bayangan itu sendiri.

Instalasi lainnya yang tak kalah seru adalah foto seakan tubuh pengunjung terpotong. Wah, seru!

5. Lukisan yang Menipu Mata

Jangan sampai tertipu! Itulah yang perlu pengunjung ingat saat memasuki 50 instalasi lukisan di The Illusion Bogor.

Ada lukisan serupa jurang, yang dibuat se-nyata mungkin. Tak ayal, tanpa sadar, pengunjung akan berhati-hati melompati jurang bohongan ini.

Atau, ada pula lukisan naga yang tengah mengaum. Dengan sudut pandang foto yang tepat, pengunjung seakan ditelan hidup-hidup oleh sang naga.

Dan ada banyak lagi instalasi lukisan yang bisa pengunjung coba. Keunikannya membuat pengunjung seakan sedang berada di dunia lain.

6. Guide yang Siap Membantu di The Illusion Bogor

Bingung mau mulai dari mana? Jangan khawatir, ada pemandu yang siap membantu para wisatawan. Fungsinya adalah mengajak pengunjung pergi ke bagian yang paling menarik.

Pun, tentunya membantu mengarahkan pengunjung untuk mendapat foto keren.

Pemandu juga akan menjelaskan pose terbaik dalam mengambil foto. Sehingga, dengan sudut pandang yang tepat, ilusi 3D terasa pula dalam foto.

Jika ingin berfoto lengkap bersama kawan, pemandu bisa membantu pengunjung mengambil foto.

Baca Juga: Pantai Losari Surga Panorama

Baca Juga: Kampoeng Wisata Cinangneng

Tinggalkan Balasan